Kegiatan Seminar Kewirausahaan merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh HIMASURA dengan tujuan untuk meningkatkan jiwa enterpreneurship bagi semua kalangan masyarakat terutama generasi muda di era 5.0. Kegiatan Seminar Kewirausahaan merupakan kegiatan yang dilakukan perdana pada tahun ini dilaksankan oleh Departemen Kewirausahaan dari Himpunan Mahasiswa Manajemen Sumberdaya Perairan (HIMASURA). Kompetisi debat sendiri dirancang untuk memberikan edukasi kepada generasi muda tentang definisi dari kewiausahaan.
Acara Seminar
Kewirausahaan berlangsung pada Sabtu, 04 November 2023 pada pukul 08.00 WIB
sampai 12.00 WIB di Gedung RKBI Ruang 208, Universitas Trunojoyo Madura dengan
tema “Meningkatkan Jiwa
Enterprenership Yang Peduli Terhadap Lingkungan”. Rangkaian
kegiatan ini diawali dengan berkumpulnya seluruh panitia dan peserta di ruangan
kemudian dilanjut dengan pembukaan acara
oleh moderator. Selanjutnya moderator membacakan CV pemateri dan dilanjutkan
penyampaian materi oleh pemateri kemudian dilanjut sesi tanya jawab oleh
pemateri dan peserta. Penyerahan sertifikat ke pemateri dilakukan setelah sesi
tanya jawab yang diserahkan oleh panitia dan dilanjutkan dengan sesi
dokumentasi bersama dari kegiatan seminar kewirausahaan. Kegiatan ditutup oleh
moderator tepat pada pukul 12.00 WIB.
0 komentar:
Posting Komentar